Rektor UCM Melantik Para Pejabat Baru

Dr. Lukman Daris, S.Pi., M.Si. melantik sejumlah pejabat baru UCM

NusantaraInsight, Makassar — Rektor Universitas Cokroaminoto Makassar (UCM) Dr. Lukman Daris, S.Pi., M.Si. melantik sejumlah pejabat baru di lingkungan universitas yang dipimpinnya, Rabu (7/2/2024) di Kampus UCM Jl. Perintis Kemerdekaan KM 11 Makassar.

Dr. Lukman Daris, S.Pi., M.Si. melantik sejumlah pejabat baru UCM

Pelantikan ini merupakan pengisian jabatan yang lowong ditinggalkan pejabat lama, termasuk jabatan Dekan Fakultas Perikanan yang ditinggalkan Lukman Daris yang diangkat dan dilantik sebagai Rektor UCM 26 Desember 2023.

Mereka yang dilantik masing-masing Andi Nur Apung Massiseng, S.Pi., M.Si., sebagai Dekan Fakultas Perikanan yang sebelumnya menjabat Sekretaris Fakultas Perikanan. Jaya, S.Pi.,M.Si dilantik sebagai Sekretaris Fakultas Perikanan; Nur Fadilah, S.Pi., M.Si sebagai Ketua Program Studi (Prodi) Akuakultur Fakultas Perikanan. Dr.Ir. Sukartin Dewi Astuti, M.Si sebagai Ketua Lembaga Penjaminan Mutu Internal (LPMI), dan Bismar Himawan, S.Pi., M.Si., sebagai Sekretaris Rektor UCM.

Berdasarkan SK Rektor UCM tahun 2023 yang masih dijabat Prof.Dr.M.Tahir Kasnawi, SU., jabatan Wakil Rektor I yang semula dipangku Dr.H, Ibrahim Saman, S.E.,M.M. dialihkan kepada Dr.Ir. Hj.Ida Suryani, M.P. yang sebelumnya menjabat Sekretaris UCM. Sementara Ibrahim Saman menempati posisi sebagai Dekan Fakultas Ilmu Sosial, Ekonomi, dan Humaniora menggantikan Dr.Akriani Dewi Bau Sinrang, S.Pi., M.M. yang masih dalam perawatan karena sakit.

BACA JUGA:  STIE AMKOP Makassar Juara 3 Kejuaraan Badminton UNM

Humas Universitas Cokroaminoto Makassar M.Dahlan Abubakar menjelaskan, jabatan Wakil Rektor II dan III masih tetap dijabat Roswiyati S.E.,M.M. dan Dr. Hj.A.Suryani Syamsuddin, S.E.,M.M. yang juga hadir menyaksikan pelantikan para pejabat baru tersebut bersama sejumlah karyawan UCM.

Rektor UCM Lukman Daris mengatakan, pelantikan ini merupakan pengisian jabatan yang lowong agar kita dapat segera melakukan gerak cepat dalam melaksanakan berbagai program UCM selama setahun dua bulan masa tugas antarwaktu yang diemban ke depan.

“Dalam mengelola perguruan tinggi ini, kita harus taat administrasi, taat organisasi, dan taat lingkungan. Jadi, pelantikan hari ini kita hanya mengisi jabatan yang kosong karena ada pejabat yang bergeser,” ujar Lukman Daris.

Pelantikan pejabat baru ini karena UCM ingin melakukan perubahan dan kita harus berkompetisi dengan waktu yang tersedia.

“Saya memilih para pejabat yang loyal dan dapat diajak bekerja sama,” kunci Lukman Daris. (*).